radartegalonline-Kulit jeruk seringkali diabaikan dan dibuang begitu saja setelah mengkonsumsi buah jeruk. Namun, tahukah Anda bahwa Manfaat Kulit Jeruk sebenarnya memiliki manfaat kesehatan yang luar biasa?
Manfaat Kulit Jeruk mengandung lebih banyak antioksidan daripada buah jeruk dan memiliki kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh.
Oleh karena itu, Perlu kita tau apa saja manfaat kulit jeruk yang bisa kita ambil manfaatnya untuk tubuh kita.
Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi manfaat kulit jeruk yang belum banyak diketahui.
Manfaat Kulit Jeruk
Kandungan Nutrisi dalam Kulit Jeruk
Kulit jeruk mengandung sejumlah nutrisi penting yang memberikan manfaat kesehatan. Salah satu nutrisi utama yang terkandung dalam kulit jeruk adalah vitamin C. Hanya dengan mengonsumsi satu sendok makan (6 gram) kulit jeruk, Anda sudah dapat memenuhi 14 persen kebutuhan harian vitamin C Anda.
Jumlah serat dan zat kimia unik yang terkandung dalam kulit jeruk lebih tinggi daripada dalam buah jeruk itu sendiri. Sebagai contoh, satu sendok makan kulit jeruk memiliki kandungan serat empat kali lipat lebih banyak daripada mengonsumsi buah jeruk dalam jumlah yang sama. Oleh karena itu, mengonsumsi kulit jeruk juga dapat memberikan manfaat yang lebih besar dalam hal nutrisi daripada hanya mengonsumsi buah jeruk.
Kulit jeruk mengandung beberapa nutrisi tambahan seperti provitamin A, folat, riboflavin, thiamine, vitamin B6, dan kalsium, meskipun dalam jumlah yang lebih sedikit dibandingkan dengan buah jeruk itu sendiri.
Baca Juga :Ternyata Ini 5 Manfaat Buah Mangga Bagi Kesehatan, Bisa Cegah Risiko Kanker