radartegalonline – Menjelang lebaran ada salah satu zakat yang wajib umat muslim bayarkan yaitu zakat fitrah. Oleh karena itu kami akan bagikan bacaan niat zakat fitrah untuk anak perempuan, anak laki-laki dan istri.
Kamu bisa simak artikel ini sampai selesai untuk mengetahui bacaan niat zakat fitrah untuk anak perempuan, anak laki-laki, dan istri. Zakat ini sendiri melekat pada tiap individu manusia.
Zakat ini wajib untuk seorang muslim baik anak-anak maupun orang tua. Namun semuanya ada ketentuan dan bacaan niat zakat fitrah baik dari diri sendiri maupun orang lain.
Daripada kamu bingung, langsung saja kami akan bagikan bacaan niat zakat fitrah untuk anak perempuan, anak laki-laki, dan istri. Kamu bisa simak artikelnya sebagai berikut.
BACA JUGA: Doa Menerima Zakat Fitrah, Lengkap dengan Bacaan Niat Membayar Zakat Fitrah
Bacaan niat zakat fitrah anak perempuan, anak laki-laki, dan istri
Mengutip dari buku Aku Tahu Wajib, Sunah, Haram, Makruh & Mubah karya Nia Apriliyah (2022: 7), berikut ini adalah bacaan niat zakat fitrah untuk anak perempuan, anak laki-laki, dan istri yang perlu diketahui para kepala keluarga.
1. Niat Zakat Fitrah untuk Anak Perempuan
ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِﻋَﻦْ ﺑِﻨْﺘِﻲْ … ﻓَﺮْﺿًﺎ ﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Nawaitu an ukhrija zakaatal fitri ‘an bintii ( … ) fardhan lillahi ta’aala
Artinya: “Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk anak perempuanku [sebutkan nama], fardu karena Allah Ta‘âlâ.”
BACA JUGA: Zakat Fitrah Berapa Kg? Ini Besaran Membayar dengan Beras dan Uang
2. Niat Zakat Fitrah untuk Anak Laki-Laki
ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ ﻭَﻟَﺪِﻱْ … ﻓَﺮْﺿًﺎ ﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Nawaitu an ukhrija zakaatal fitri ‘an waladii ( … ) fardhan lillahi ta’aala
Artinya: “Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk anak laki-lakiku [sebutkan nama], fardu karena Allah Ta‘ala.”
3. Niat Zakat Fitrah untuk Istri
ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِﻋَﻦْ ﺯَﻭْﺟَﺘِﻲْ ﻓَﺮْﺿًﺎ ِﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Nawaitu an ukhrija zakaatal fitri ‘an zaujatii fardhan lillahi ta’aala
Artinya: “Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk istriku, fardu karena Allah Ta‘ala.”
BACA JUGA: Simak Rukun Zakat Fitrah Berikut Ini Sebelum Melakukan Zakat!
4. Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri dan Keluarga
ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَنِّيْ ﻭَﻋَﻦْ ﺟَﻤِﻴْﻊِ ﻣَﺎ ﻳَﻠْﺰَﻣُنِيْ ﻧَﻔَﻘَﺎﺗُﻬُﻢْ ﺷَﺮْﻋًﺎ ﻓَﺮْﺿًﺎ ﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Nawaitu an ukhrija zakaatal fitri ‘annii wa ‘an jami’i maa tilzamunii nafaqoo tuhum syar’an fardhan lillahi ta’aala
Artinya: “Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku dan seluruh orang yang nafkahnya menjadi tanggunganku, fardu karena Allah Ta‘ala.”
5. Niat Zakat untuk Diri Sendiri
Dikutip dari Inspirasi Kultum dan Khutbah (Pendekatan Al-Qur’an dan Hadis) oleh Rosidin (2018: 261), berikut bacaan niat zakat fitrah untuk diri sendiri.
ﻧَﻮَﻳْﺖُ أَﻥْ أُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ ﻧَﻔْسيْ ﻓَﺮْﺿًﺎ ِﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Nawaitu an ukhrija zakatal-fithri ‘an nafsi fardhan lillahi ta’ala
Artinya: “Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku sendiri sebagai kewajiban karena Allah Ta’ala.”
BACA JUGA: Apa yang Dimaksud dengan Zakat Fitrah? Ini Penjelasan Lengkapnya
6. Niat Zakat untuk Orang yang Diwakilkan
ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ (…) ﻓَﺮْﺿًﺎ ِﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Nawaitu an ukhrija zakaatal fithri ‘an (sebutkan nama) fardhan lillaahi ta’aalaa.
Artinya: “Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk (sebutkan nama orang yang diwakilkan), fardu karena Allah Ta’ala.”
Itulah niat untuk membayar zakat fitrah untuk anak perempuan, anak laki-laki, dan istri yang harus kamu ketahui. Dengan begitu, ibadah zakat fitrah yang Anda tunaikan menjadi lebih sempurna. Semoga bisa bermanfaat.***