JAKARTA - Aksi sidak ke lokasi sirkuit Formula E di kawasan Ancol, Jakarta Utara, yang dilakukan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha kembali mendapat tanggapan dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Kali ini Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menjawab kritikan Formula E dengan menyebut, mereka yang melakukan sidak ke lokasi sirkuit Formula E di kawasan Ancol, Jakarta Utara, adalah mereka yang kurang kerjaan sehingga banyak waktu lowong untuk mendatangi lokasi tersebut.
Dalam pernyataannya itu, Anies Baswedan memang tidak menyebutkan nama Giring secara gamblang. Namun, dapat dipastikan sindiran pedasnya kali ini dialamatkan untuk mantan mahasiswanya tersebut.
Perlu dicatat, Giring adalah satu-satunya politisi yang pernah sidak ke lokasi sirkuit Formula E. Ketika itu melontarkan kritik pedas terkait persiapan gelaran mobil bertenaga listrik tersebut.
“Kasihan juga waktunya longgar betul. Sehingga, kalau kita-kita yang agak sibuk ini enggak cukup waktunya untuk keliling-keliling enggak perlu,” kata Anies dikutip dari tayangan Youtube Total Politik bertajuk Anies Baswedan Jawab Giring Soal Formula E, Jumat (21/1).
Orang nomor satu di Jakarta itu meminta masyarakat tidak berspekulasi terkait gelaran Formula E. Dia memastikan ajang balap berkelas internasional itu bakal dihelat dengan meriah. Saat ini pihaknya sedang bekerja keras mempersiapkan ajang itu.
“Makanya, saya itu seringkali begini, untuk hal-hal yang perlu pembuktian, kita lihat nanti. Karena itulah nanti bukti paling kuat atas apa yang kita rencanakan,” pungkasnya dikutip dari Fajar.
Sekadar informasi, Giring baru-baru ini menyidik lokasi sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara. Dia mengatakan lintas balap mobil ramah lingkungan itu sama sekali belum dikerjakan.
Bahkan di lokasi dirinya tidak menemukan para pekerja. Padahal gelaran itu akan dihelat beberapa bulan lagi.
Dari hasil sidaknya itu, Giring mengaku pesimistis jika sirkuit yang dibangun nanti tidak memenuhi standar gara-gara dikerjakan tergesa-gesa.
“Kok bisa, tinggal lima bulan lagi, Formula E, sirkuitnya masih seperti ini. Benar-benar belum siap. Rasanya mustahil Juni nanti sudah bisa dipakai dengan layak. Jelas event ini memang bermasalah dalam semua hal,” ucap Giring.(fajar/ima)
Pernyataan Ketua Pelaksana Formula E, Ahmad Sahroni yang mengatakan ajang balap Formula E adalah milik Presiden Joko Widodo (Jokowi) langsung dikecam.
Formula E disebutpengamat kebijakan publik, Trubus Rahadiansyahsebagai proyek merugi. Trubus pun melontarkan sejumlah alasan-alasannya.
Lokasi Sirkuit Balap Formula E di Ancol, Jakarta Utara dikritik politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha.
Ada fakta terbaru dari hasil penyelidikan sementara kecelakaan maut di Tol Surabaya-Mojokerto, Senin (16/5) kemarin.
Berkembangnya isu terorisme dan radikalisme dengan dideportasinya Ustaz Abdul Somad (UAS) oleh Pemerintah Singapura tidak ada hubungannya.
Akhirnya, proyek pengadaan gorden vitrase dan kerai rumah dinas anggota DPR RI di Kalibata dan Ulujami Jakarta senilai Rp43,5 miliar dibatalkan.
Berbagai reaksi bermunculan usai Presiden Joko Widodo (Jokowi) menemui Elon Musk di Stargate Space X, Boca Chica, Amerika Serikat (AS).
Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana dikabarkan mulai mengemasi barang-barang pribadinya dari Istana Negara untuk kemudian dikirim ke Solo, Jawa Tengah.
Penolakan masuk Ustaz Abdul Somad (UAS) ke Singapura berbuntut panjang. Kementerian Luar Negeri melalui KBRI di Singapuratelah mengirimkan nota diplomatik.